Padang – Pelaksanaan kegiatan Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLIII tahun 2023 memilih Provinsi Sumatera Barat sebagai tuan rumah untuk ketiga kalinya, setelah tahun 2004 yang lalu.
Selasa (16/5) dilakukan kegiatan pembekalan di Universitas Negeri Padang. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor 1 UNP, Kepala LPPM UNP, Kepala Pusat KKN, Kepala Kesbangpol Provinsi Sumatera Barat, Sekretaris DPMD Provinsi Sumatera Barat, dan Direktur Pendidikan Akademi Militer TNI serta 100 orang mahasiswa calon peserta Latsitardanus XLIII.
Direktur Pendidikan Akademi Militer TNI – Dodi Mukhtar Taufik, SE., M. Si, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa nantinya akan ada lima lokasi di kabupaten/kota yang dijadikan tempat pelaksanaan kegiatan, yakni; Kompi BS/Kijang di Kota Padang, Yontarlat I/ Macan Pesisir Selatan, Yontarlat II/Hiu Kota Pariaman (4 kecamatan, 55 nagari/desa), Yontarlat III/Elang Kabupaten Pasaman (12 kecamatan, 62 nagari/desa), dan Yontarlat IV/ Kijang Kota Solok (2 kecamatan, 13 nagari/desa). Latsitarda Nusantara XLIII ini nantinya akan diikuti oleh Taruna Akmil, Taruna AAL, Taruna AAU, Taruna Akpol, Praja IPDN, Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara, Mahasiswa Universitas Negeri Padang serta Antap dan pengasuh, selama kurang lebih tiga minggu.
Kepala Kesbangpol Provinsi Sumatera Barat, Dr. Jefrinal Arifin, berharap mahasiswa dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan maksimal. “Gunakan kesempatan dengan baik, dalam rangka menjalin komunikasi, berkordinasi dan ikut dalam kegiatan fisik dan non fisik di kab/kota yg ditunjuk, juga jadikan kegiatan ini sebagai ajang untuk memperlihatkan bahwa mahasiswa dapat bekerjasama dengan Masyarakat luas serta ikut memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya pendidikan” – ujar beliau dalam dalam sambutannya.