Akreditasi Jurnal UNP meningkat setelah adanya Workshop Pendampingan Akreditasi Jurnal

Akreditasi Jurnal UNP meningkat setelah adanya Workshop Pendampingan Akreditasi Jurnal

LPPM UNP melaksanakan kegiatan Pendampingan Akreditasi Jurnal UNP pada Rabu (28/8) di UNP Hotel and Convention.




Kegiatan ini dihadiri oleh kurang lebih 70 orang pengelola Jurnal yang berasal dari masing-masing fakultas yang ada di UNP, dan dibuka oleh Wakil Rektor III, Prof. Dr. Anni Faridah, M. Si. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, pada 28-29 Agustus 2024 dengan menghadirkan Asesor Manajemen Jurnal dari Dirjendiktiristek, IPB, UIN Raden Intan Lampung, Universitas Maarif Lampung, dan Universitas PGRI Sumbar. 


Pengelola jurnal yang hadir diharapkan agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, dan harapannya dengan pendampingan ini, Akreditasi jurnal UNP meningkat, minimal Sinta 1 dan Sinta 2 bertambah jumlahnya dan merata di setiap fakultas yg ada di UNP, ujar WR 3, Prof. Dr. Anni Faridah, M. Si dalam sambutannya. 


Selain menerima paparan materi yang disampaikan oleh Narasumber, para pengelola Jurnal juga diberikan kesempatan melakukan bedah Jurnal kepada para narasumber yang hadir, dan hal ini tentunya merupakan kesempatan yang luar biasa bagi pengelola Jurnal untuk berbagi informasi terkait Jurnal yang dikelola.