Tim Monev UNP Tinjau Lokasi Pengabdian di Kabupaten Pariaman

Tim Monev UNP Tinjau Lokasi Pengabdian di Kabupaten Pariaman

Pariaman, 12 November 2024 – Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Padang (UNP) yang dipimpin oleh Prof. Ambiyar dan Dr. Arwizet melakukan kunjungan ke Kabupaten Pariaman, Selasa (12/11). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau dan mengevaluasi dua lokasi pengabdian dosen UNP yang sedang berlangsung di daerah tersebut.

Pada kesempatan tersebut, tim monev mengunjungi dua lokasi yang masing-masing memiliki fokus program pengabdian yang berbeda. Di lokasi pertama, tim memantau program pengembangan 'Madu Lebah Kelulut', sementara di lokasi kedua, dilakukan evaluasi terhadap program pendampingan Eco-Tourism Green Talao Park dalam meningkatkan kunjungan wisata di Nagari lokasi kegiatan. 


Prof. Ambiyar dalam kesempatan ini mengungkapkan, "Kunjungan ini sangat penting untuk memastikan bahwa program pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen UNP dapat berjalan dengan baik, memberikan dampak positif, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat."

Dr. Arwizet juga menambahkan bahwa evaluasi dilakukan untuk melihat sejauh mana keberlanjutan program dan apakah ada penyesuaian yang diperlukan agar program tersebut lebih efektif. "Kami juga ingin memastikan bahwa hasil dari pengabdian ini dapat berkelanjutan dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya.


Selain memantau kegiatan yang sedang berlangsung, tim monev juga berdialog dengan masyarakat penerima manfaat serta memberikan masukan konstruktif untuk pengembangan program pengabdian ke depannya. Kunjungan ini menjadi bagian dari upaya UNP dalam meningkatkan kualitas pengabdian kepada masyarakat dan menjalin hubungan yang lebih erat dengan komunitas lokal.


Kegiatan monev ini merupakan bagian dari komitmen UNP untuk terus mendukung dan mengembangkan program-program pengabdian yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Pariaman.